Breaking News

Alhamdulillah Kabar gembira di akhir Tahun

Pada bulan Desember 2023, Pondok Pesantren Salman Al Farisi kembali diliputi oleh kabar gembira dengan suksesnya para santriwan dan santriwati yang melaksanakan tasmi 30 juz Al-Qur’an sekali duduk. Dengan seizin Allah Ta’ala, Alhamdulillah, prestasi tersebut menjadi bukti dari upaya keras dan kesungguhan para santri dalam menghafal Ayat Ayat Allah

Dua santriwan yang berhasil menyelesaikan tasmi 30 juz adalah ananda Muhammad Rizal Gufron, santri tahun pertama, dan ananda M Faris Ghozali, santri tahun keempat.

Sementara itu, kebanggaan juga diraih oleh dua santriwati yang berhasil menyelesaikan tasmi 30 juz. Mereka adalah ananda Balqis Baasyir, santri tahun kelima, dan Usth Wulan Agustiningsih, alumni Pondok Pesantren Salman Al Farisi yang kini telah menjadi guru wiyata bakti. Kesuksesan ini menunjukkan bahwa perjalanan ilmu di pondok pesantren ini tidak hanya berhenti di kalangan santri, tetapi juga mencapai level pendidik.

Dalam atmosfer penuh syukur, kita berdoa semoga Allah SWT memberikan keistiqomahan kepada para santriwan dan santriwati dalam menjaga Al-Qur’an. Semoga keberhasilan ini menjadi motivasi bagi mereka untuk terus meningkatkan kualitas ibadah dan pengembangan diri.

Tak lupa, kita juga mengucapkan terima kasih kepada para Asatidzah yang dengan penuh kesabaran membimbing para santri, kepada pejuang Yayasan yang berdedikasi untuk pendidikan Islam, dan kepada para Muhsinin yang turut serta dalam kesuksesan program-program Pondok Pesantren Salman Al Farisi. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan berkah-Nya kepada mereka semua. Aamiin.

Check Also

Jambore Ramadan 1445 Hijriyah di Rumah Quran Salman Al Farisi

Pada tanggal 9 Maret 2024, Rumah Quran Salman Al Farisi menggelar Jambore Ramadan 1445 Hijriyah …