Breaking News

M. Ghozi Mubarak tuntaskan Hafalan 1800an Hadist

Alhamdulillah Ananda M.Ghozi Mubarak telah berhasil menyelesaikan tasmi hadits Bulughul Maram lengkap dihadapan para asatidz penguji, orang tua dan santri, Ahad (14/2/2021). Santri asal Bogor tahun ke-tiga ini menyelesaikan tasmi hadits dalam sekali kesempatan mulai bada subuh hingga menjelang asar.

Kitab Bulughul Maram karya Imam Ibnu Hajar rahimahullah memuat 1.371 hadis. Di setiap akhir hadis yang dimuat dalam Bulughul Maram, Ibnu Hajar menyebutkan siapa perawi hadis asalnya. Bulughul Maram memasukkan hadis-hadis yang berasal dari sumber-sumber utama seperti Sahih al-Bukhari, Sahih Muslim, Sunan Abu Dawud, Sunan at-Tirmidzi, Sunan an-Nasa’i, Sunan Ibnu Majah, dan Musnad Ahmad dan selainnya.

Kitab Bulughul Maram memiliki keutamaan yang istimewa karena seluruh hadis yang termuat di dalamnya kemudian menjadi fondasi landasan fikih dalam mazhab Syafi’i. Selain menyebutkan asal muasal hadis-hadis yang termuat di dalamnya, penyusun juga memasukkan perbandingan antara beberapa riwayat hadis lainnya yang datang dari jalur yang lain. Karena keistimewaannya ini, Bulughul Maram hingga kini tetap menjadi kitab rujukan hadis yang dipakai secara luas tanpa mempedulikan mazhab fikihnya.

Dalam mentasmikan hadits Bulughul Maram, putra Bapak Firdaus tersebut juga menyebutkan perawi hadits yang disebutkan oleh penulis Kitab. Untuk menghafalnya, Ghozi dibimbing oleh seorang musyrif yang menuntun hafalan tahap demi tahap sekitar setahun.

Sebelumnya, pada Maret tahun lalu (2020), Ghozi Mubarak mentasmikan hadits Arbain dan Umadatul Ahkam hingga jika di hitung total hafalan yang telah dituntaskan oleh Ghozi sekitar 1800an Hadist. Ghozi juga telah lulus ujian tasmi akbar khataman Al-Quran 30 juz pada 2019 ini telah hafal tiga Kitab Hadits, yaitu:

  1. Hadits Arbain sebanyak 42 hadits.
  2. Hadits Umdatul Ahkam sebanyak 420 hadits.
  3. Hadits Bulughul Maram sebanyak 1.371 hadits.

Check Also

Santriwati Pondok Pesantren Salman Al Farisi Raih Juara Ketiga di Musabaqah Hifdzil Qur’an Tingkat Nasional

Surakarta, 25 Agustus 2024 – Ainal Mardhiyah, santriwati tahun ke-6 dari Pondok Pesantren Salman Al …