Breaking News

Kajian Parenting Kuttab: Kesuksesan Kebaikan Anak Yufaqihu Fiddin

Mindset sebagian orang tua saat ini, kesuksesan anak diukur dari faktor dunia dan selembar kertas ijazah. Padahal dalam hadits shahih yang merupakan wahyu kebenaran disebutkan; tolak ukur kesuksesan anak ketika anak tersebut yufaqihu fiddin (fakih dalam agama). Demikian penjelasan Ust. Sanif Alisyahbana, Lc dalam kajian parenting Kuttab Salman Al-Farisi, Ahad (20/9/2020)

Patokan kebaikan tersebut berdasarkan sabda Rasulullah shallallahu alaihi wassallam:

مَنْ يُرِدِ اللَّهُ بِهِ خَيْرًا يُفَقِّهْهُ فِي الدِّينِ

“Barangsiapa Allah kehendaki kebaikan padanya akan difakihkan dalam agama.” (Al-Bukhari dan Muslim)

“Kebaikan anak ketika si anak paham agama. Disitulah kesuksesan orang tua telah mengantarkan anak mencapai kebaikan dunia dan akhirat,” jelas Ust. Sanif Mudir Ponpes Islam Salman Al-Farisi.

Kajian parenting Kuttab kali ini menggunakan Kitab Tazdkirotus Sami’ wal Mutakallim karya Imam Badrudin Asy-Syafi’i. Dihadiri oleh para wali santri Kuttab Salman Al-Farisi.

Pembangunan Kuttab 1 di Tembok, Karangpandan.
Pembangunan Kuttab 2 di Gondosuli, Tawangmangu

Dalam penutupan majlis, Ust. Sanif meminta dukungan para wali santri agar pengembangan Kuttab Salman Al-Farisi dimudahkan Allah. Saat ini Kuttab Salman Al-Farisi sedang membangun gedung Kuttab 1 di dusun Tembok, Harjosari, Karangpandan dan Kuttab 2 di Gondosuli, Tawangmangu.

Check Also

Santriwati Pondok Pesantren Salman Al Farisi Raih Juara Ketiga di Musabaqah Hifdzil Qur’an Tingkat Nasional

Surakarta, 25 Agustus 2024 – Ainal Mardhiyah, santriwati tahun ke-6 dari Pondok Pesantren Salman Al …